Waktu Menjalankan Sholat Tahajud
1. Sepertiga Malam yang Pertama
Sholat tahajud dapat dikerjakan pada waktu sepertiga malam pertama. Waktu itu terjadi pada rentang setelah sholat Isya' hingga pukul 22.00. Tetapi, untuk mengerjakannya harus diawali dengan tidur terlebih dahulu sejenak.
Tidak ada batasan mengenai banyaknya rekaat menjalankan sholat tahajud. Tetapi, agar keiistimewaan yang terdapat di dalamnya diraih, hendaknya perlu dibarengi ke-istiqomaahan.
2. Sepertiga Malam yang Kedua
Sepertiga malam kedua menjadi waktu utama menjalankan sholat Tahajud. Waktu sepertiga malam terjadi pada pukul 22.00 hingga 01.00.
Waktu sholat tahajud ini memang sulit diterapkan. Sebab, kebanyakan orang tidak dapat bangun di waktu-waktu tersebut.
Konon, waktu ini dipercaya memiliki fadhilah dan keiistimewaan besar yang akan didapatkan.
3. Sepertiga Malam yang Terakhir
Menjalankan sholat sunnah pada sepertiga malam terakhir merupakan waktu yang paling utama. Jika direntangkan, waktu sepertiga malam terakhir itu antara pukul 01.00 hingga sebelum memasuki waktu subuh.
Dalam hadis riwayat Imam Bukhari dan Imam Muslim disebut,
" Setiap malam Allah SWT turun ke langit dunia sampai tersisa sepertiga malam yang terakhir. Ia (Allah) pun berkata," Adakah hamba-Ku yang meminta sehingga pasti Aku berikan apa yang dia minta? Adakah hamba-Ku yang berdoa hingga pasti Aku kabulkan doanya? Adakah hamba-Ku yang ber-istighfar sehingga Aku ampuni dosanya?"
Sumber: Arbabia
Belum ada komentar "3 Waktu Terbaik Sholat Tahajud Dimana Doa Dikabulkan"
:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i: :j: :k: :l: :m: :n: :o: :p: :q:
Posting Komentar