Silahkan Gabung Ke "Forum Berita Unik"

13 Februari 2012

PSSI Serius Mempersiapkan Timnas untuk Piala Dunia U-20

 PSSI tak main-main mempersiapkan timnas yang akan berlaga di Piala Dunia U-20. Rencananya, Indonesia akan mengikuti kualifikasi pada 2014 mendatang.


Tim yang dipersiapkan adalah skuad timnas U-17 yang telah menjuarai HKFA International Youth Football Invitation Tournament di Hongkong pada 27-29 Januari lalu.

"Tim ini tidak dibubarkan dan akan dipersiapkan untuk mengikuti Piala Dunia U-20 dua tahun mendatang," kata Djohar Arifin disela-sela pelepasan timnas U-17 bersama Menteri Pemuda dan Olahraga, Andi Mallarangeng di kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga, Jumat (3/2/2012).

Walhasil, ia mengaku PSSI akan berhati-hati dan serius mempersipakan tim yang akan diikutsertakan di ajang ini.

Djohar mengatakan, meski Evan Dimas Darmono cs tetap dipertahankan, bukan berarti tidak ada penambahan pemain. Penambahan pemain ditujukan agar tim semakin solid dan kompetitif. Ia mengatakan perlu persiapan matang untuk tampil di ajang internasional sekelas Piala Dunia U-20. "Ini tidak boleh lengah," katanya. 

Artikel Lainnya



Belum ada komentar "PSSI Serius Mempersiapkan Timnas untuk Piala Dunia U-20"

Posting Komentar